Translate

slider

iklan baris

Jumat, 18 Januari 2013

Marwan Sayedeh di seleksi PERSIJA

Jelang ditutupnya pendaftaran pemain Liga Super Indonesia 2012/2013 putaran
pertama yang jatuh pada 18 Januari , Persija terus menambah amunisi anyar guna
mengarungi roda kompetisi ISL. Setelah dipastikan bergabungnya sejumlah pilar musim
lalu seperti Galih Sudaryono, Ngurah Nanak, Johan Juansyah, Amarzukih, Rahmat Afandi,
dan Ismed Sofyan, Persija berusaha mendatangkan striker gaek yang musim lalu merumput
bersama Gresik United, Marwan Sayedeh. Kehadiran Marwan Sayedeh sudah terlihat di sesi latihan Persija, Rabu 16 Januari
2013 di lapangan  Sawangan, Depok. Di sesi latihan tersebut, penyerang
yang pernah bermain untuk Pelita Jaya Karawang ini menjalani seleksi guna menambah daya
gedor macan kemayoran yang diisi oleh Pedro Javier dan Rahmat Afandi. Marwan Sayedeh
masih akan terus dipantau perkembangannya hingga beberapa hari ke depan sebelum Coach
Iwan Setiawan meluluskan Marwan Sayedeh untuk berkostum Persija.
“Marwan masih akan terus dipantau perkembangannya karena dia baru bergabung
latihan hari ini. Walau musim lalu dia bermain cukup bagus di Gresik United belum tentu dia
bermain bagus disini. Perlu ada penyesuaian dalam tim. Kalau cocok ya kita rekomendasikan
ke manajemen”, tutur Sudirman saat dikonfirmasi soal kehadiran Marwan Sayedeh di sesi
latihan Persija.
Di sesi latihan Persija kali ini, Coach Iwan memberikan porsi latihan conditioning.
“Kemarin kan habis pertandingan. Kita juga baru kedatangan Ismed dan Amarzukih. Terus
Nanak juga kan baru latihan jadi kita ingin melihat bagaimana kondisi fisik mereka”, tutur
Sudirman. “Untuk Amarzukih, kondisi fisiknya jauh menurun karena terakhir dia berlatih
tanggal 21 Desember setelah tur ke Kupang”, lanjut Sudirman.
Mengenai kembali bergabungnya Rahmat Afandi, Persija yang dijadwalkan akan
bertanding menghadapi PSPS Pekanbaru pada 26 Januari 2013 di Stadion Utama Gelora
Bung Karno dipastikan bermain tanpa Pedro Javier. Pedro akan absen hingga tanggal 29
Januari karena harus kembali ke negaranya. “Untuk pertandingan akan datang Pedro tidak
ada, jadi kami dari jajaran pelatih mengharapkan Fandi. Karena tanpa Pedro kita tidak punya
striker lagi”, jelas Sudirman.

sumber jak online

2 komentar:

silakan tinggal kan komentar anda
terima kasih telah mengunjungi blog kami